SAMARINDA-LAYARNUSANTARANEWS.COM – Kaltim merupakan daerah yang memiliki keberagaman suku, ras, dan agama yang tinggi. Hal ini menuntut masyarakat untuk selalu menjaga keutuhan dan kerukunan bangsa. Anggota DPRD Kaltim, Sapto Setyo Pramono, mengajak masyarakat untuk tidak hanya menjadi penonton, tetapi juga berperan aktif dalam menjaga persatuan dan kesatuan.
Salah satu caranya adalah dengan membuat program kerja yang berkaitan dengan upaya-upaya menjaga persatuan dan kesatuan. Program kerja tersebut bisa melibatkan berbagai organisasi keagamaan, kepemudaan, dan organisasi lain yang ada di Kaltim.
“Kita bisa memberikan pemahaman dan pembekalan kepada generasi muda tentang keberagaman dan perbedaan yang ada di Kaltim. Kita juga bisa menggagas semangat gotong royong dan penguatan nilai-nilai Pancasila. Dengan begitu, kita bisa mempertahankan kestauan dan persatuan serta keharmonisan yang sudah ada di Kaltim,” ujar Sapto, Kamis (2/11/2023).
Sapto menilai bahwa program-program tersebut sangat penting untuk mengantisipasi berbagai upaya pemecah belahan yang bisa mengancam keutuhan bangsa. Ia berharap masyarakat Kaltim bisa bersatu dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang bisa memecah belah.
Sapto juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh organisasi masyarakat yang ada di Kaltim, yang telah berkontribusi dalam menjaga keutuhan dan kerhamornisan di Bumi Mulawarman. Ia berharap kerjasama dan sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan DPRD Kaltim bisa terus terjalin dengan baik. (adv)