SAMARINDA-LAYARNUSANTARANEWS.COM – Menghadapi Pemilu 2024 sejumlah partai kembali melakukan rapat-rapat internal guna menyusun strategi pemenangan, salah satunya Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kaltim yang telah sukses menyelenggarakan Orientasi dan Rakorwil.

Kegiatan tersebut digelar di Gedung Crystal Ballroom Lantai 3, Hotel Mercure, Kota Samarinda, dalam rapat tersebut dihadiri oleh seluruh bacaleg bahkan unsur pimpinan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem se Kaltim dan turut dihadiri Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Kalimantan DPP Partai NasDem, Syarif Abdullah Alqadrie.

Syarif Abdullah mengatakan dalam menghadapi Pemilu 2024 ia meyakini yang mampu menjawab pemenangan merupakan kerjasama seluruh kader dalam menjalankan kerja-kerja politik.
“Seluruh stakeholder, caleg di DPW dan DPD tentu bekerjasama serta punya niat sama memenangkan partai. Dan memenuhi target DPP,” sebut Syarif dalam penyampaian jumpa pers di Hotel Mercure, Kota Samarinda, Sabtu (7/10/2023).

Sementara itu Sekretaris DPW Partai NasDem Kaltim, Fatimah Asyari menyebutkan acara dengan mengumpulkan sejumlah unsur dalam tatanan internal Partai NasDem merupakan suatu momen pembekalan terhadap kepada para caleg.
“Agar memahami tupoksi legislatif menjadi anggota dewan, serta lebih paham paradigma partai NasDem secara utuh,” tuturnya.

Rapat tersebut setelah jumpa pers yang disediakan kemudian dilanjutkan dengan rapat internal untuk membahas peluang serta strategi dan akan melahirkan beberapa kesepakatan.
“Bedah dapil, koordinasi per-dapil bersama bacaleg dan kesepakatan-kesepakatan. Termasuk pemenangan Caleg, dan target DPP memenangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar,” tegasnya. (IV)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *